Present continuous tense adalah tense yang berfungsi untuk menjelaskan sebuah tindakan yang sedang dilakukan pada masa sekarang (ketika berbicara) dan di masa depan. Bentuk present continuous tense menunjukkan, bahwa tindakan tersebut terjadi sebelum (begins before), selama (is in progress at the present), dan berlanjut setelah (continues after) waktu atau tindakan lainnya.
Kalimat present continuous terbentuk dari auxiliary verb “be” seperti am, is, are yang diikuti oleh present participle (bentuk V 1+ing). Kalimat present continuous tense biasanya menggunakan kata kerja dynamic atau action verbs, yaitu kata kerja yang yang menyatakan aksi atau adanya pergerakkan. Jika kalimat present continuous menggunakan stative verbs (kata kerja yang tidak menunjukkan aksi) tetapi kalimat tersebut hanya menunjukkan sebuah situasi dan kondisi. Kalimat tersebut biasanya memiliki makna tertentu.
Ciri-Ciri Present Continuous Tense
Setelah kita mengetahui pengertian dari present Continuous Tense kita juga perlu mengetahui ciri-ciri tenses ini pada setiap kalimat. Karena, tenses kategori ini memiliki ciri atau karakteristik tersendiri. Adapun ciri-ciri dari Present Continuous Tense adalah sebagai berikut:
- Kata kerja menggunakan bentuk -ing atau V-ing. Contoh: playing, watching, doing, singing, sleeping, dan lain-lain.
- Jika kalimat diubah menjadi kalimat tanya, maka to be (terdiri dari am, is, dan are) akan berpindah ke depan. Jika kita ingin menggunakan kalimat tanya negatif, maka hanya ditambahkan not setelah to be. Contoh: Are not we singing a song?
Beberapa ciri-ciri diatas merupakan karakteristik dari tenses ini. Sehingga apabila muncul verb -ing atau kata kerja bentuk -ing, maka bisa ditengarai bahwa kalimat tersebut menggunakan Present Continuous.
Fungsi Present Continuous Tense
Fungsi utama dari tenses ini adalah memberikan sebuah gambaran atau menunjukkan kejadian yang sedang terjadi saat ini. Tenses ini juga bisa menunjukkan sesuatu yang kemungkinan akan terjadi. Berikut ini beberapa fungsi dari penggunaan Present Continuous.
- Digunakan untuk menyatakan Suatu peristiwa yang Sedang Berlangsung
Tenses yang ini merupakan kategori The Present. Oleh karena itu, suatu peristiwa yang sedang terjadi bisa diungkapkan menggunakan tenses yang satu ini.
Contoh: She is playing the piano now. (Dia sedang bermain piano sekarang.)
- Digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa dan perbuatan yang memiliki sifat sementara
Selain berfungsi untuk menunjukkan peristiwa yang terjadi sekarang, tenses ini juga berfungsi untuk menunjukkan suatu kejadian bersifat sementara.
Contoh: Siti is cooking now but she will wash the pan soon. (Siti sedang memasak sekarang tetapi dia akan segera mencuci wajan.)
- Menyatakan Suatu Peristiwa yang Akan Segera Dikerjakan
Present Continuous Tenses juga digunakan untuk menyampaikan kalimat yang akan dikerjakan segera. Sehingga bisa diartikan sebagai kejadian yang akan datang. Namun untuk keterangan waktunya harus disertakan dalam kalimat.
Contoh: Rossa is leaving for Makassar tomorrow. (Rossa akan berangkat ke Makassar besok.)
- Digunakan untuk menyatakan peristiwa yang sedang berlangsung namun tidak dikerjakan ketika menyampaikan.
Tenses ini juga digunakan untuk menyampaikan suatu pekerjaan atau perbuatan yang dilakukan. Namun pekerjaan atau perbuatan tersebut tidak sedang dilakukan ketika menyampaikannya.
Contoh: I am studying Arabic letter at the Islamic University of Surabaya . (Aku sedang belajar di Universitas Islam Surabaya sekarang.)
- Digunakan untuk menyatakan sebuah peristiwa sebagai bentuk immediate future guna memberi perhatian
Tenses ini berfungsi lebih kepada pemberitahuan agar diperhatikan oleh banyak orang. Peristiwa yang disampaikan tersbut juga akan terjadi.
Contoh: The students are going to library. (Murid-murid akan segera pergi ke perpustakaan.)
- Digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kejadian yang berubah-ubah
Tenses ini berfungsi untuk menyatakan sesuatu yang berubah-ubah. Terkadang sebuah kondisi bisa berubah secar tiba-tiba, sehingga cara menyampaikannya menggunakan tenses ini.
Contoh: The price of TV is increasing very fast. (Harga TV meningkat dengan cepat).
Beberapa fungsi diatas dapat dipakai pada percakapan sehari-hari. Tetapi, jika kita ingin menggunakan tense ini harus sesuai dengan fungsinya, sehingga percakapan dalam bahasa Inggris akan menjadi lebih lancar.
Baca Juga : Pengertian Present Perfect Tense
Time Signal Present Continuous Tense
Pengunaan keterangan waktu sangatlah penting untuk diperhatikan, karena present continuous tense tidak hanya digunakan untuk menunjukkan kejadian yang berlangsung sekarang tetapi juga digunakan untuk menyampaikan kejadian di masa depan yang dekat. Berikut ini merupakan keterangan waktu yang sering digunakan pada kalimat present continuous tense:
Pada saat terjadi pembicaraan (at the time of speaking) | Pada waktu sekitar waktu pembicaraan (around the time of speaking) |
|
|
Rumus dan Contoh Kalimat
Jika kita ingin membuat sebuah kalimat present continuous tense, maka kita harus mengetahui rumus present continuous tense itu sendiri. Tenses ini terdiri dari kata kerja bantu “To Be” untuk tenses present yakni, is/am/are dan kata kerja progresif (verb-ing). Berikut merupakan pola rumus darin tense ini:
Jenis Kalimat | Bentuk | Rumus Present Continuous Tense |
Positif | Verbal | Subject + IS / AM / ARE + Verb-ing + Object. |
Nominal | Subject + IS / AM / ARE + 3 Complement. | |
Negatif | Verbal | Subject + IS / AM / ARE + Not + Verb-ing + Object. |
Nominal | Subject + IS / AM / ARE + Not + Verb-ing + Object. | |
Interogatif | Verbal | IS / AM / ARE + Subject + Verb-ing + Object + ? |
Nominal | IS / AM / ARE + Subject + 3 Complement + ? | |
Negatif-Interogatif | Verbal | IS / AM / ARE + Subject + Not + Verb-ing + Object + ? |
Nominal | IS / AM / ARE + Subject + Not + 3 Complement + ? |
Catatan :
- Apabila Subject dalam kalimat adalah “I”, maka auxiliary verb yang dipakai adalah “AM”.
- Apabila Subject dalam kalimat adalah “He, She, It, atau kata benda tunggal lainnya” Maka auxiliary verb yang dipakai adalah “IS”.
- Apabila Subject dalam kalimat adalah “They, We, You atau kata benda jamak lainnya” , maka auxiliary verb yang dipakai adalah “ARE”.
- Kata kerja yang digunakan dalam tense ini adalah Dynamic Verb yang memiliki bentuk continuous (verb-ing).
- Kata Kerja Stative seperti Emosi (To Love), Kepemilikan (To Belong) dan Pikiran (To Recognize) tidak dapat di-continuous-kan.
Berikut ini ada beberapa contoh kalimat present continuous tense dalam bentuk positif, negatif dan interogatif:
- [+] She Is Cleaning The Bedroom. (Dia Sedang Membersihkan Kamar Tidur.)
[-] She Is Not Cleaning The Bedroom. (Dia Tidak Sedang Membersihkan Kamar Tidur.)
[?] Is She Cleaning The Bedroom? (Apakah Dia Sedang Membersihkan Kamar Tidur?)
[?] Is She not Cleaning The Bedroom? (Apakah Dia tidak Sedang Membersihkan Kamar Tidur?) - [+] They Are Playing Football. (Mereka Sedang Bermain Sepakbola.)
[-] They Are Not Playing Football. (Mereka Tidak Sedang Bermain Sepakbola.)
[?] Are They Playing Football? (Apakah Mereka sedang Bermain Sepakbola?)
[?] Are They not Playing Football? (Apakah Mereka tidak sedang Bermain Sepakbola?) - [+] The Students Are Waiting The Teacher Right Now. (Murid-murid Sedang Menunggu Guru Sekarang.)
[-]The Students Are Not Waiting The Teacher Right Now. (Murid-murid Tidak Sedang Menunggu Guru Sekarang.)
[?] Are The Students Waiting The Teacher Right Now? (Apakah Murid-murid Sedang Menunggu Guru Sekarang?)
[?] Are The Students not Waiting The Teacher Right Now? (Apakah Murid-murid tidak Sedang Menunggu Guru Sekarang?) - [+] He Is Singing. (Dia Sedang Bernyanyi.)
[-] He Is Not Singing. (Dia Sedang Bernyanyi.)
[?] Is He Singing? (Apakah Dia Sedang Bernyanyi?)
[?] Is He not Singing? (Apakah Dia tidak Sedang Bernyanyi?) - [+] Rendy is sleeping right now (Sekarang Rendi sedang tidur)
[-] Rendy is not sleeping right now (Sekarang Rendi tidak sedang tidur)
[?] Is Rendy sleeping right now? (Apakah sekarang Rendi sedang tidur?)
[?] Is Rendy not sleeping right now? (Apakah sekarang Rendi tidak sedang tidur?) - [+] The students are sitting at their desks (Para siswa sedang duduk di meja mereka)
[-] The students are not sitting at their desks (Para siswa tidak sedang duduk di meja mereka)
[?] Are The students sitting at their desks? (Apakah Para siswa sedang duduk di meja mereka?)
[?] Are The students not sitting at their desks? (Apakah Para siswa tidak sedang duduk di meja mereka) - [+] I am taking twenty course this semester (Saya mengambil tiga mata kuliah semester ini)
[-] I am not taking twenty course this semester (Saya tidak mengambil tiga mata kuliah semester ini)
[?] Am I taking twenty course this semester? (Apakah Saya mengambil tiga mata kuliah semester ini?)
[?] Am I not taking twenty course this semester? (Apakah Saya mengambil tiga mata kuliah semester ini?) - [+] Amanda is trying to improve her work habits (Amanda sedang berusaha memperbaiki kebiasaan kerjanya)
[-] Amanda is not trying to improve her work habits (Amanda sedang tidak berusaha memperbaiki kebiasaan kerjanya)
[?] Is Amanda trying to improve her work habits? (Apakah Amanda sedang berusaha memperbaiki kebiasaan kerjanya?)
[?] Is Amanda NOT trying to improve her work habits? (Apakah Amanda sedang tidak berusaha memperbaiki kebiasaan kerjanya?) - [+] Anwar Fuadi is writing another book this year (Anwar Fuadi sedang menulis buku lain tahun ini)
[-] Anwar Fuadi is not writing another book this year (Anwar Fuadi tidak sedang menulis buku lain tahun ini)
[?] Is Anwar Fuadi writing another book this year? (Apakah Anwar Fuadi sedang menulis buku lain tahun ini?)
[?] Is Anwar Fuadi not writing another book this year? (Apakah Anwar Fuadi tidak sedang menulis buku lain tahun ini?) - [+] My mother is talking with her sister in the phone (Ibuku sedang berbicara dengan saudara perempuannya di telephone)
[-] My mother is not talking with her sister in the phone (Ibuku tidak sedang berbicara dengan saudara perempuannya di telephone)
[?] Is My mother talking with her sister in the phone? (Apakah Ibuku sedang berbicara dengan saudara perempuannya di telephone?)
[?] Is My mother not talking with her sister in the phone? (Apakah Ibuku tidak sedang berbicara dengan saudara perempuannya di telephone?) - [+] Aldo is opening his new offline store (Aldo sedang membuka toko offline barunya)
[-] Aldo is not opening his new offline store (Aldo tidak sedang membuka toko offline barunya)
[?] Is Aldo opening his new offline store? (Apakah Aldo sedang membuka toko offline barunya?)
[?] Is Aldo not opening his new offline store? (Apakah Aldo tidak sedang membuka toko offline barunya?) - [+] My parents are visiting their colleague in the restaurant (Orang tua ku sedang mengunjungi rekan mereka di restoran)
[-] My parents are not visiting their colleague in the restaurant (Orang tua ku tidak sedang mengunjungi rekan mereka di restoran)
[?] Are My parents visiting their colleague in the restaurant? (Apakah orang tua ku sedang mengunjungi rekan mereka di restoran?)
[?] Are My parents not visiting their colleague in the restaurant? (Apakah orang tua ku tidak sedang mengunjungi rekan mereka di restoran?)
Contoh Soal
- They ….. Grammar in English Shop right now
a) Is studying
b) Are study
c) Are studying
- ….. are buying many books at the bookstore
a) The Student
b) The Teacher
c) The old Women
- ….. you …..My novel right now?
a) Are, bringing
b) Is, bringing
c) Are, bring
- Anto and I ….. working in Malang
a) Are
b) Am
c) Is
- The Army …. Under the tree
a) Is lying
b) Are laying
c) Are lying